Busana Pengantin Pria
Wedding Expo
telah jamak diadakan di berbagai kota besar di Indonesia. Pameran kelengkapan
acara pernikahan kini telah mampu menyaingi berbagai jenis pameran lain seperti
pameran komputer atau pameran otomotif dalam hal menjaring pengunjung.
Antusiasme pengunjung dalam melihat wedding expo telah menjadi sebuah bukti
bahwa semakin banyak orang yang menganggap acara pernikahan sebagai acara yang
sakral dan penting untuk dirayakan dengan berbagai perlengkapan yang sempurna.
Satu hal yang
cukup menggelitik adalah perkembangan mode busana dari pengantin, baik untuk
pengantin pria maupun wanita. Untuk busana pengantin wanita, kita telah banyak
melihat di berbagai macam media, termasuk ajang pameran wedding expo, begitu
banyak model nan cantik dan disesuaikan dengan selera dari sang pengantin.
Jenis dari busana pengantin wanita pun begitu beragam, dari yang berbentuk gaun
yang menambah keindahan lekuk tubuh sang pengantin hingga jenis gaun pengantin
berjilbab bagi mereka yang ingin menambahkan nilai keanggunan si pengantin
wanita. Namun, perkembangan busana pengantin pria kurang begitu tersorot
sehingga terkesan bahwa busana pengantin pria cukuplah dengan pakaian adat
tradisional daerah ataupun jas saja.
Jika yang
memiliki hajatan cukup jeli, busana pengantin yang dikenakan kedua sejoli ini
dapat menambah nilai keagungan tersendiri bagi acara pernikahan yang
membahagiakan. Tentu pasangan pengantin tidak ingin terjadi ketidakseimbangan
busana antara mempelai pria dan wanita mengganggu keindahan hari pernikahan
bukan? Hal inilah yang menyebabkan pemilihan busana pria seperti jas haruslah
diperhatikan dengan seksama. Jas yang dapat memberikan tampilan menawan bagi
pria haruslah dapat melengkapi gaun pengantin wanita di hari nan bahagia.
Banyak kalangan
yang memilih menggunakan jas yang dibuat dari kalangan yang telah terkenal
dalam menyediakan jas berkualitas seperti Wong
Hang distinguished tailor. Wong Hang
sendiri telah banyak makan asam garam di dunia busana pria termasuk jas yang
digunakan dalam pernikahan sejak tahun 1933. Jas dari Wong Hang dapat membantu sang pengantin pria
tidak kalah modis jika dibandingkan dengan gaun cantik sang pengantin wanita.
Dengan kombinasi pakaian yang saling mendukung, niscaya hari pernikahan nan
agung pun akan semakin sempurna.
Dan Pakaian pengantin lah kebanyakan yg menyita dana yg cukup besar dalam pembiayaan pernikahan hehehe :)
BalasHapuskok gak ada gambarnya?
BalasHapusmana gambarnya ? baru mau lihat :(
BalasHapusmemang tidak sya kasih gambar biar di comment xixxixi kalau mau tahu lebih jelas klik aja tu wong hang wong hang itu thanks banget dah mau mampir and comment disini
BalasHapus