semoga tidak gagal di akhir

07.41
SEMOGA TIDAK GAGAL DI AKHIR
SEMOGA TIDAK GAGAL DI AKHIR
MAMAD CUMUNGUD

Selamat jalan nenek semoga ALLAH senantiasa memberikan tempat yang terbaik mengampuni segala kesalahan dan menerima segala kebaikan walaupun engkau telah tiada semangat mu akan tetap hidup dalam sanubariku dalam mengarungi kehidupan ku selanjutnya 


     Kegagalan , adalah realita yang tidak pernah di inginkan, tapi ternyata membawa hikmah yang luar biasa di setiap kehadirannya meski demikian jika tak seorangpun pernah menginginkan kegagalan menyapa dirinya.itu karena sang hikmah tak pernah mau menampakkan diri tepat pada saat kegagalan menghampiri.
Gagal dalam kamus bahasa indonesia Artinya batal tidak jadi meraih sesuatu sebelum membahas lebih lanjut kita harus membatasi makna gagal pada sesuatu yang tidak jadi atau batal teraih setelah adanya usaha maksimal.Sebab kegagalan terjadi sebelum atau tampa usaha maksimal ,sejatinya bukanlah kegagalan tapi konsekuensi logis sebuah keniscayaan dari lemahnya usaha dan semangat

Kegagalan Memang Menyakitkan

     Di lihat dari sudut pandang fakta ke gagalan memang pahit rasanya bahkan mungkin menyakitkan Betapa keringat yang telah keluar waktu yang telah terkorban dan segenap usaha ternyata harus runtuh tak menghasilkan.Semua itu jelas bukan sesuatu yang langsung bisa di persepsikan sebagai sebuah keberhasilan yang tertunda.dimana seseorang bisa tetap tenang dan tersenyum saat melihat kemunculannya karenanya di perlukan manajemen berpikir yang baik untuk mengolah shock akibat kegagalan . Harapanya agar kegagalan tersebut bisa menjadi batu loncatan menuju kesuksesan.

  1. Sebelum kita menghibur diri dengan berusaha mencari filosofi-filosofi orang succes mengenai kegagalan kita harus sadari bahwa kegagalan itu bagian dari takdir ketentuan yang harus kita terima karena semua telah terjadi.Ini penting karena dengan memahami sepenuh hati bahwa semua itu telah menjadi kehendak -Nya dan telah berlalu satu kekecewaan akan tertutup. Qodarallahu ma sya'a fa'ala (ALLAH telah menakdirkan demikian apa yang dia kehendaki pasti akan terjadi ) Seseorang tidak perlu kembali ke masa silam untuk mengubah keadaan Ia hanya perlu memulai yang baru untuk menemukan akhir seperti yang di inginkan
  2. Kegagalan itu bukan aib dan bukan sesuatu yang memalukan kesalahan itu wajar kata orang kesalahan hanyalah sesuatu yang menegaskan bahwa kita masih layak disebut manusia Persepsi ini akan membuat hati kita tenang Mengapa karena hantu yang paling menakutkan bagi manusia adalah tersingkapnya aib dan keburukan . jika kegagalan dalam usaha bukan sesuatu yang tercela maka untuk apa di takuti?! lagi pula mencela kegagalan sebenarnya hanyalah mencela masa lalu sebuah perbuatan yang sama sekali tidak berguna
  3. Membangun positif thinking dengan mencari filosofi kesuksesan seperti kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda karena kegagalan adalah bagian yang tak terpisahkan dari kesusccesan adalagi yang mengatakan hitunglah  kegagalan seperti menghitung umur secara bilangan bertambah tetapi hakekatnya berkurang artinya secara jumlah kali kegagalan memang bertambah; sekali dua kali dst Tapi secara hakekat berkurang karena semakin banyak gagal semakin banyak pelajaran yang di ambil dan semakin dekatlah kesuksesan karenanya benarlah jika dikatakan kesuksesan sejatinya adalah anak tangga terakhir kegagalan
     Pada akhirnya apakah kegagalan adalah batu loncatan menuju kesuksesan atau tidak semua bergantung dari sikap si penerima trofi kegagalan ia bisa memilih antara :


  • Menolak tidak terima mencari kambing hitam kalau ngak ketemu walaupun kambing putih pun di cat hitam wkwkwkwk bercanda coy mencari pembenaran diri dan berhenti dengan ini kegagalan adalah anak tangga patah yang benar benar membuat terjerembab tak mampu bangun lagi bukan yang menjadikan kakinya melangkah lebih panjang menuju tangga berikutnya
  • Menerima tetapi melakukan kesalahan yang sama sikap keras kepala yang jelas tidak akan membuahkan kesuksesan katanya orang jawa KOMPRONG bodo tapi di omongi ngeyel karepe lah wes xixixixi
  • Menjadikan kegagalan sebagai pelajaran dan suntikan penyemangat dan inilah yang akan menjadikan kebangkitan yang NYATA

Kegagalan Hakiki


    Kegagalan apapun bentuknya kalau masih di dunia bukanlah kegagalan yang sebenarnya. masih ada peluang untuk meraih keberhasilan asalkan tetap ada semangat kerja keras dan kecerdasan untuk belajar dari kegagalan. kegagalan yang sesungguhnya adalah kegagalan seorang manusia dalam berusaha untuk menjadi hamba yang layak mendapat ridha-Nya kegagalan sejati adalah ketika seseorang benar-benar gagal bankrut (muflis) tak memperoleh nilai di akherat dari apa yang telah di usahakanya di dunia  semoga kita terhindar dari yang demikian itu diberikan kekuatan iman dan sanggup mengambil hikmah dari setiap kegagalan yang kita dapati amin ya robbal alamin    
Rate this posting:
{[['']]}
Dilihat 0 kali
Previous
Next Post »
0 Komentar

terima kasih telah berkomentar alangkah baiknya tampa menggunakan link hidup dalam komentar please nothing spam ok coy karena komentar anda tidak akan saya hapus kecuali yang berhubungan dengan SARA PELECEHAN PENGHINAAN UMPATAN ATAU APAPUN YANG KURANG SOPAN, SADARLAH APAKAH PANTAS ORANG BERPENDIDIKAN MELAKUKAN PERBUATAN YANG TIDAK MENYENANGKAN???!!!